Perbedaan PT Perorangan dan CV yang Wajib Diketahui

perbedaan pt perorangan dan cv

Untuk mendukung pertumbuhan bisnis dan ekonomi negara, pemerintah terus berupaya meningkatkan kemudahan perizinan. Jika sebelumnya diperlukan setidaknya dua orang untuk mendirikan sebuah PT, maka kini negara memperbolehkan adanya PT perorangan. Namun begitu, apa yang kemudian menjadi perbedaan antara PT Perorangan dan CV?

Baca Juga: Pengertian PT (Perseroan Terbatas), Jenis, dan Keunggulannya

Apa Perbedaan PT Perorangan dan CV?

Beda CV dan PT perorangan
Beda CV dan PT perorangan

Sejak 2020, pemerintah memberlakukan adanya PT untuk perorangan melalui Undang-Undang No. 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja dan peraturan turunannya. PT perorangan merupakan nomenklatur dalam UU Cipta Kerja—adapun sebelumnya hanya dikenal adanya PT yang pemilik modalnya minimal sejumlah dua orang.

Baca Juga: Perbedaan PT Terbuka dan PT Tertutup

Perbedaan CV dan PT Perorangan

PT Perseorangan dan CV adalah dua jenis badan usaha yang cocok untuk pelaku UMKM. Walau begitu, ada beberapa perbedaan PT Perorangan dan CV yang cukup mendasar dan esensial antara lain sebagai berikut.

  1. PT Perorangan merupakan badan usaha berbadan hukum, sedangkan CV adalah badan usaha yang tidak berbadan hukum.
  2. PT Perorangan hanya boleh didirikan oleh satu orang dengan memenuhi kriteria usaha mikro dan kecil, sedangkan pendirian CV harus dilakukan oleh setidak-tidaknya dua orang yang terdiri dari sekutu aktif dan sekutu pasif (pembeda antara pemilik keahlian dan pemilik modal).
  3. Aturan pendirian PT Perorangan terdapat pada Pasal 153A ayat (1) UU Cipta Kerja Bagian Kelima Perseroan Terbatas, sedangkan aturan pendirian CV terdapat pada Pasal 19 Kitab Undang-Undang Hukum Dagang (KUHD).

Baca Juga: Apa Itu TDP (Tanda Daftar Perusahaan)?

Lebih Baik Pilih PT Perorangan atau CV?

beda pt perorangan dan cv
Beda PT perorangan dan CV

Berdasarkan beberapa perbedaan tersebut, mendirikan PT Perorangan kini lebih disarankan bagi pelaku UMK dibandingkan CV. Pasalnya, adanya payung hukum yang lebih kuat juga membantu pemilik PT Perorangan untuk mengamankan aset pribadi yang dimiliki.

Sebagaimana aturan dalam CV, tidak adanya pembagian aset bisnis dan pribadi membuat pemilik CV harus siap bertanggung jawab menggunakan aset pribadinya apabila terjadi kegagalan bisnis.

Di sisi lain, pemerintah juga memberi berbagai kemudahan lain dalam pendirian PT Perorangan. Selain tidak adanya syarat modal minimal, mendirikan PT Perorangan juga dapat dilakukan tanpa akta notaris. Pendiri hanya perlu mengakses situs resmi Ditjen AHU Kemenkumham, mendaftarkan email aktif, membayar PNOB, dan mengisi informasi yang diperlukan.

Baca Juga: Apa Itu NIB (Nomor Induk Berusaha)?

Itulah perbedaan PT Perorangan dan CV. Meski keduanya cocok untuk usaha yang baru dirintis—termasuk UMK, ada beberapa perbedaan mendasar antara keduanya. PT Perorangan merupakan badan usaha berbadan hukum, sedangkan CV tidak memiliki badan hukum.

Jadi, mana yang bakal Anda pilih?

Tenang saja, jika Anda berniat untuk membuat perusahaan, vOffice siap membantu. Kami akan membantu proses pendirian PT dan pendirian CV Anda sehingga Anda dapat lebih fokus menyiapkan hal-hal terkait bisnis lainnya yang lebih strategis.

Mendirikan Perusahaan

Tim profesional kami juga siap membantu untuk berbagai keperluan bisnis, seperti;

Hubungi kami sekarang dan dapatkan penawaran spesial!